Striker Indonesia Irfan Bachdim dipanggil-panggil seorang ABG perempuan (anak baru gede) dari luar lapangan PSSI saat menjalani latihan, Sabtu (18/12/2010), pagi ini.
Irfan memang mampu membius para ABG dengan wajah gantengnya. "Bachdim, Bachdim, lihat sini dong," kata seorang ABG yang ingin mengambil foto langsung Irfan Bachdim dari luar pagar lapangan.
"Bachdim, Bachdim," teriak anak perempuan yang baru duduk di bangku SMA sambil mempersiapkan ponselnya untuk memotret Irfan Bachdim.
Meskipun panggilan demi panggilan terlontar kepada Irfan Bachdim dari pinggir lapangan yang jaraknya hanya sekitar tiga meter, tetapi Irfan tetap berlatih tanpa menghiraukan panggilan dari para ABG perempuan tersebut.
Irfan Bachdim Cs tetap konsentrasi berlatih umpan-umpan pendek dengan Christian Ghonzales dan kawan-kawan dibawah pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl.
Ratusan orang rela menahan teriknya matahari pagi di balik pagar hanya untuk melihat latihan timnas Merah Putih kali ini baik para ABG maupu orang dewasa.
No comments:
Post a Comment
indonesian supporters